Kamis, 14 Maret 2013

IPI Pinrang.

Paket Golkar-Golkar Berpeluang di Pinrang

MAKASSAR, CAKRAWALA - Paket Golkar-Golkar berpeluang besar di Pemilukada Pinrang yang dihelat pertengahan tahun ini. Beberapa kader Golkar saat ini sedang bersaing di lima besar dalam hal popularitas dan elektabilitas hasil survey Indeks Politica Indonesia (IPI).
Kader partai beringin yang masuk dalam lima besar survey IPI adalah Ketua Golkar Pinrang Abdi Baramuli, Ketua DPRD Pinrang Darwis Bastama, Dewan Penasehat Golkar Pinrang Abdullah Rasyid, dan Usman Marham.
Direktur IPI, Suwadi Idris Amir, mengungkapkan, untuk menjaga kesolidan Partai Golkar di Pinrang, paket Golkar-Golkar adalah jalan keluar yang paling Ideal.
Menurutnya ada tiga pilihan paket Golkar-Golkar di pemilukada Pinrang.  Kendati demikian, ketiga paket pilihan itu menempatkan Abdi Baramuli sebagai calon bupati.

Adapun ,pilihan paket tersebut adalah Abdi Baramuli-Darwis Bastama, Abdi Baramuli-Usman Marham, atau Abdi Baramuli-Abdullah Rasyid.
Suwadi menilai peluang Abdi untuk untuk mengendarai Partai Golkar besar sebab selain tren survei Abdi terus naik melonjak naik jauh melampaui kader Golkar lainnya, Abdi juga paling siap dari segi kekuatan finansial, dan yang terpenting pasti diprioritaskan partainya sebab merupakan ketua partai beringin di Pinrang.
Menguatnya Abdi diusung Golkar di Pemilukada Pinrang, kata dia akan memumpus harapan mantan Bupati Mamuju Utara, Abdullah Rasid untuk dipilih oleh Golkar di pemilukada Pinrang. Selain faktor elektabilitas yang semakin melonjak, kegagalan di Pemilukada Mamuju juga menjadi pertimbangan Golkar untuk mengusung Abdullah di Pilkada Pinrang. (Del/rus)

0 komentar:

Posting Komentar