Sabtu, 12 Mei 2012

Pertarungan Tiga Keluarga Besar


Pertarungan Tiga Keluarga Besar


Direktur Eksekutif (IPI) Indeks politica Indonesia yang juga Direktur Riset Dan Strategi Pemenangan Pilkada (LI) Latin Institute, Suwadi Idris Amir mengatakan Pilkada Polman 2013 akan berlangsung seru, karena akan menjadi pintu untuk Pilgub Sulbar 2018. Wakil Gubernur sekarang H. Aladin S. Mengga, dari keluarga besar S. Mengga mempersiapkan kamil S. Mengga, H. A. Ali Baal Masdar akan diwakili A. Ibrahim Masdar, SDK Suhardi Duka disebut-sebut mempersiapkan Kadis PU Sulbar M. Idam untuk merebut tahta Bupati Polman. Tapi yang paling ditunggu kiprah politiknya adalah putra pahlawan hukum  Almarhum H. Baharuddin Lopa, H. Iskandar Muda B. Lopa, Anggota DPD RI ini akan menjadi warna baru pada pilkada Polman 2013. Dalam kurung waktu 10 tahun ini, Pilkada Polman hanya didominasi kalau Masdar dan S. Mengga pada survey (IPI) Indeks Politica Indonesia baru-baru ini di Kab. Polewali Mandar, 3 klan keluarga besar ini masih mendominasi Popularitas dan Elektabilitas H. A. Ibrahim Masdar sementara memimpin (P) 67,70% (E) 18,28%. Disusul H. Iskandar Muda B. Lopa (P) 66,35% (E) 11,78%. Ke tiga, Kamil S. Mengga (P) 57,19% (E) 8,38%. Ke empat, Najamuddin (P) 59,18% (E) 7,81%. Ke lima, Asri Anas (P) 63,03% (E) 7,11%. Selebihnya lihat table


No
Nama
Popularitas
Elektabilitas
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
A. Ibrahim Masdar
H. Iskandar Muda
Kamil S. Mengga
Najamuddin
Asri Anas
M. Idham
H. Hamsy
Mujirin
Syahril Hamdani
Arifuddin Tompo
Tidak Jawab
67,70%
66,35%
57,19%
59,18%
63,03%
38,09%
37,07%
33,18%
39,27%
29,90%
-
18,28%
11,78%
  8,38%
  7,81%
  7,11%
  4,60%
  4,13%
  3,89%
  3,18%
  2,78%
28,36%

Kabupaten polman selalu menjadi kunci untuk merebut kursi Sulbar 01 “kata Suwadi”. Survey ini dilakukan di akhir April sampai Awal Mei 2012 dengan jumlah responden 580. Wawancara tatap muka dengan menggunakan metode Multistage Random Sampling acak berjenjang di 16 Kecamatan. Tingkat kepercayaan 95% Margin Of Error ± 3%, Surveyor  17 orang, Quality Control 3 orang. “tutur Suwadi

0 komentar:

Posting Komentar